WBH bekerja untuk mencapai pelestarian lingkungan melalui pemberdayaan masyarakat. Kerja WBH dengan SETAPAK berada di bawah tema tata kelola hutan dan lahan sebagai berikut;
Meningkatkan transparansi dan akuntabilitas
WBH secara signifikan berkontribusi dalam peningkatan akses terhadap informasi yang berkaitan dengan tata kelola lahan dan hutan di seluruh Sumatera Selatan. Pada tingkat propinsi kegiatan WBH melibatkan dukungan terhadap pemerintah dalam melaksanakan standar operasi prosedur dan petugas informasi publik untuk mengelola akses publik terhadap informasi. WBH memberikan saran pada pemerintah tentang daftar informasi publik, dan mendukung pemerintah dalam membuat sebuah website untuk menyajikan informasi tersebut. Mereka juga membantu pengembangan database peta hutan dan lahan, untuk mendukung ‘Satu Peta’ di Sumatera Selatan. Inisiatif–inisiatif ini integral untuk meningkatkan transparansi karena mereka mengisi celah dalam sistem untuk ketetapan informasi. Memiliki sinergi dalam informasi merupakan hal yang integral untuk meletigimasi aksi penebangan hutan dan tata kelola yang buruk.WBH melakukan pekerjaan yang serupa pada tingkat daerah, meningkatkan akses terhadap informasi. Di Musi Banyuasin dan Banyuasin, WBH mendukung pengembangan rencana kerja untuk unit pengelolaan hutan produksi. Hal ini melibatkan pelaksanaan pemetaan hutan masyarakat untuk mengidentifikasi batas-batas kepemilikan lahan setempat. Pelatihan diberikan bagi mereka yang terlibat dalam akses informasi publik dan manajemen sebagai rekan kerja untuk meningkatkan database-databse dan sistem-sistem. Di Ogan Komering Ilir, penilaian lingkungan saat ini sedang dilaksanakan dan daftar informasi publik juga sedang dibuat untuk mendukung akses terhadap informasi.
Meningkatkan aturan hukum
Di Musi Banyuasin WBH meninjau dokumen perizinan untuk memastikan apakah peraturan-peraturan untuk produksi legal dan sesuai.