Green Radio dan Mongabay


Green Radio dan Mongabay memproduksi berita tentang isu – isu tata kelola hutan dan lahan lokal dan nasional di Indonesia. Kerja Green Radio dan Mongabay dengan SETAPAK berada di bawah tema tata kelola hutan dan lahan sebagai berikut:

Media, pendidikan dan penjangkauan (outreach)
Mongabay Indonesia dan Green Radio telah bekerja untuk merepresentasikan isu – isu lingkungan di media massa dan di gelombang udara. Mongabay, sebuah layanan berita lingkungan, telah membentuk koordinator-koordinator lapangan baru di lima propinsi, dan korespondennya telah menghasilkan ratusan artikel tentang tata kelola hutan dan lahan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Artikel – artikel tersebut telah meliput prioritas-prioritas mitra, termasuk pelanggaran perizinan, korupsi, dan praktik – praktik ilegal dalam industri berbasis lahan, serta hilangnya pendapatan negara. Mongabay juga telah membuat sebuah blog untuk para pembaca aktif.
CAKUPAN GEOGRAFIS
MITRA LAINNYA